Agak sedikit tergelitik ketika mendengar seorang dosen bertanya “Apa yang membuat kalian sangat malas mencatat?” kepada semua mahasiswa dikelasnya. Setuju atau tidak, mencatat adalah salah satu pekerjaan yang amat sangat membosankan, terlebih dijaman serba era digital ini. Fungsi dari “mencatat” kini sudah banyak digantikan oleh berbagai perangkat digital. Sebut saja kamera smartphone. Dengan bermodalkan kamera di smartphone, pengguna akan terbebas dari keharusan mencatat banyak tulisan di papan tulis.

Tapi permasalahannya sekarang adalah, kamera di smartphone hanya mampu merekam apapun yang berada didepannya tanpa ada pilihan sudut tertentu yang ingin anda potret. Bagaimana jika anda berada dalam sudut yang terlalu kiri atau terlalu kanan dari papan tulis. Anda tentu akan sangat kesulitan dalam menentukan posisi lensa kamera smartphone anda kearah objek yang ingin anda potret. Satu-satunya cara adalah dengan anda bergeser kearah objek tersebut.

Namun anda tak perlu khawatir lagi, kini telah hadir sebuah aplikasi yang memungkinkan anda mencapture sebuah objek dengan kemiringan tertentu tanpa perlu anda bergeser kearah objek tersebut berada aplikasi itu adalah Office Lens. Dengan Office Lens, anda dibebaskan dari keharusan mencatat dikelas ataupun diruang meeting dan anda bisa memilih posisi yang paling pojok ketika anda sedang mengadakan meeting atau ketika anda sedang mengikuti perkuliahan tanpa harus takut kesulitan untuk “mencatat” papan tulis.

wp_ss_20160807_0002

Kamera Mode Office Lens

wp_ss_20160809_0002

Kamera Mode Default

Fitur yang ada pada aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk menyimpan papan tulis kedalam smartphone dalam format digital. Selain itu, Anda dapat menggunakan berbagai mode pengambilan gambar, yang mana setiap mode akan menghasilkan hasil jepretan yang berbeda pula, Sebagai contoh, jika anda memotret sebuah papan whiteboard dengan menggunakan mode whiteboard, maka Office Lens akan meminimalisir kilauan dan bayangan yang ada pada whiteboard. Lain lagi jika anda memotret objek dengan mode dokumen, dengan mode dokumen anda dimungkinkan untuk memangkas dan mewarnai hasil gambar sesuai keinginan anda

wp_ss_20160809_0001

Memotret Dokumen

 

Selain dua mode yang telah disebutkan diatas, ada satu mode pada aplikasi besutan Microsoft ini yang memungkinkan pengguna menyimpan dan mengekstrak alamat yang ada didalam kartu nama menjadi sebuah format VCR yang mana nantinya informasi kontak tersebut dapat pengguna buka di One Note ataupun langsung mengaksesnya melalui Smartphone penggunanya. Namun sayangnya fitur ini hanya akan aktif ketika kartu nama tersebut berisi informasi kontak dalam bahasa inggris. Dan lagi Office Lens juga bisa untuk memotret sebuah file dokumen atau kartu nama yang nantinya hasil dari gambar tersebut  bisa anda konversikan ke file PDF, Word dan Powerpoint dengan teks yang dapat anda custom sesuai kebutuhan anda.

Aplikasi ini dapat anda unduh secara gratis disemua perangkat berbasis iOs, Android dan Windows Phone melalui store aplikasi masing-masing perangkat. Sebagai catatan, untuk mengakses semua data yang ada di Office Lens anda diharuskan memiliki akun Microsoft.