Mungkin sudah banyak yang mengetahui mengenai Snapchat. Snapchat merupakan aplikasi berbagi foto, video ataupun pesan dengan orang lain.

Dengan menggunakan aplikasi Snapchat obrolan dengan teman kalian akan lebih menarik karena obrolan menggunakan fitur gambar. Biasa sering disebut dengan Snapchat Stories. Tidak hanya Snapchat ini yang memiliki stories, Instagram juga menggunakan stories untuk berbagi foto maupun video. Hal ini sudah lama digunakan oleh kalangan masyarakat.

Kini facebook juga tengah bersiap untuk mengeluarkan fitur terbaru untuk messanger, yakni tiruan Snapchat pada Messanger “Messanger Day” yang halnya mirip dengan Snapchat Stories. Messanger Day ini dikabarkan akan segera digunakan pada aplikasi Facebook Messanger.

Seperti yang kita ketahui messanger pada facebook yaitu, suatu jejaring social yang menggunakan layanan internet. Gunanya untuk berkomunikasi dengan teman – teman, orang terdekat bahkan orang baru kenal kita yang memiliki lokasi cukup jauh ataupun dekat.

Jadi pada Messanger Day  ini  akan sama halnya dengan Snapchat Stories yang tujuannya berbagi foto, video yang dilengkapi dengan berbagai macam fiter, stiker dengan teman yang sudah tersedia di daftar kontak.

Foto ataupun video yang sudah diunggah akan hilang atau terhapus setelah 24 jam, hal ini memang mirip dengan Snapchat Stories. Untuk fitur ini tengah di uji coba di Polandia.

Disediakan juga hasil screenshoot yang menampilkan wujud sebenarnya dari Messanger day.

Dengan tiruan Snapchat pada Messanger ini dapat membantu kita saat salah satu aplikasi sedang error untuk mengunggah atau berbagi foto. Jadi bisa menggunakan aplikasi messanger day ini untuk berbagi foto maupun video.

Itulah tiruan Snapchat pada Messanger, untuk cara menggunakannya cukup sama dengan Snapchat yang sudah ada. Semoga bermanfaat ya teman teman