Pada jaman sekarang banyak sekali jenis dari aplikasi yang berbasis sosial media, dengan memanfaat masyarakat yang gemar dalan memposting semua jenis kegiatan banyak orang juga memanfaatkan peluang tersebut mulai dari banyak hal hingga sampai hal terkecil pun terkadang orang gemar untuk membuat posting tentang kegiatannya. Pada artikel kali ini saya akan membahas satu aplikasi yang mungkin sekarang sedang populer di kalangan masyarakat yaitu Path, aplikasi yang berbasis sosial media ini sangat mudah digunakan dan mempunyai banyak fitur dalam satu aplikasi. Mari langsung saja kita bahasPath adalah aplikasi yang sederhana. Kalian bahkan tidak perlu komputer kalian untuk menggunakan aplikasi tersebut. Kalian hanya perlu mengunduh aplikasi melalui mobile, mendaftarkan akun dari aplikasi langsung, dan timeline yang berlangsung mengikuti waktu yang sedang berlangsung. Pada dasarnya Path dulu dirancang hanya untuk teman-teman terdekat kalian, kalian juga hanya dapat mengundang beberapa teman untuk dijadikan teman dalam aplikasi tersebut. Namun dengan berkembangnya ide-ide pada update apliksi Path, sekarang sudah tidak lagi membatasi untuk teman yang ingin kalian tambahkan. Hal ini membuat Path sekarang banyak digemari oleh para masyarakat yang memiliki smartphone.

Menjelajah dengan Path
Hal yang menarik dari aplikasi Path adalah kalian dapat men-tag “Orang” yang sedang bersama kalian atau berpergian ke suatu tempat dengan kalian. Banyak fitur yang membuat kalian dapat mengshare dimana kalian berada, mendengarkan musik, atau sedang menonton sebuah film, kalian juga dapat memberikan stiker sesuai yang kalian inginkan dalam like sebuah posting milik teman kalian.

Mengobrol lewat Path
Path kini juga mempunyai fitur untuk kalian chat bersama teman kalian melalui Path. Kalian juga dapat membagi lokasi dimana kalian berada bersama teman-teman kalian, mendengarkan musik untuk di dengar oleh teman-teman, dan masih banyak lagi fitur yang ada di dalam aplikasi Path untuk mengobrol. Kalian juga dapat menggunakan stiker yang tersedia untuk saling berinteraksi melalui Path.

Nah itu dia Path, aplikasi yang mungkin sekarang sudah kalian miliki atau mungkin menjadi aplikasi favorit yang sering digunakan untuk memposting sebuah lokasi, musik, atau film yang sedang kalian nonton.

Terima kasih dan sampai jumpa pada artikel selanjutnya 🙂